Contoh Gambar Spesifikasi Kandang kelinci Galvanis untuk Holland Lop
Anda pasti sudah tau dengan kelinci mini Holland Lop yang sudah sangat populer dan harganya pun selangit dibandingkan dengan kelinci hias lainnya. Sehingga banyak yang bertanya kepada penulis, Bagaimana cara membuat kandang untuk kelinci Holland Lop? Apakah menggunakan kayu dan bambu sama seperti kelinci hias lainnya? Baik kami akan jelaskan dibawah ini!
Pada tulisan sebelumnya admin telah memaparkan mengenai "
Harga Standar pasaran K aelinci holland Lop terbaru 2017" yang dapat anda jadikan acuan ketika ingin membeli kelinci lucu nan menggemaskan si Holland Lop.
Kembali pada pembahasan mengenai
kandang Kelinci Holland Lop. Idealnya memang agar kelinci holland lop kesayangan anda tampak lebih elegan dan enak dipandang, menggunakan kandang galvanis. Banyak sekali model dan contoh kandang galvanis untuk kelinci Holland Lop anda.
Spesifikasi Kandang Galvanis untuk kelinci Holland Lop
Spesifikasi Kandang Galvanis yang dapat anda buat dapat bermacam-macam dan bervariasi. ukuran standard nya pun untuk kelinci mini Holland lop tidak terlalu besar, cukup dengan 58X50x40 sudah cukup untuk kelinci holland lop kesayangan anda. untuk spesifikasi kandang galvanisnya pun anda dapat menggunakan kawat galvanis ukuran 2.5 cm tebal 2mm untuk dinding, sekat dan atas. Sedangkan untuk alas menggunakan Kawat 1.25 cm tebal 1.6mm. dan Tiang besi hollo galvanis.
Berikut ini adalah contoh kandang Galvanis untuk kelinci Holland lop anda :
(Sumber Gambar kandang dari Facebook Pras Rand )
|
Ukuran : 58x50x40 dengan alas polycarbonate
Harga kisaran 1,8 jutaan |
|
Kandang Galvanis 3 tingkat. ukuran 50x50x40 |
|
Kandang 6 hole per hole 58x50x40 | Tiang besi galvanis Alas kotoran polycarbonate | Talang pvc | Kisaran Harga Rp.1,5 juta |
|
Kandang Galvanis 8 hole. Per hole 58x50x40.
Panjang ke samping sekira 2m plus 25cm untuk ujung talang.
Tinggi tanpa atap 1.5m | Tinggi dengan atap depannya 1.75 belakang 1.6m. Atap ukuran 210cm x 140cm Kisaran Harga kandang 2,2jt (8hole) | Atap 500rb |
|
Kandang Galvanis 4 hole ukuran 40 X 50 X 58
Kisaran Harga Rp.1,200.000 |
|
kandang Galvanis Tumpuk 4 tingkat |
Demikianlah "
Contoh dan Spesifikasi Kandang kelinci galvanis untuk kelinci Holland Lop", semoga bermanfaat.
PASANG IKLAN DISINI !!!